INTRINSIC ANALYSIS OF THE APPLICATION OF RELIGIOUS MODERATION IN REAL WORK LECTURE ACTIVITIES AT ZAINUL HASAN ISLAMIC UNIVERSITY GENGGONG
Keywords:
Religious moderation, Community Service Program, Higher EducationAbstract
Penelitian ini menyajikan tinjauan pustaka secara mendalam mengenai penerapan moderasi beragama dalam konteks Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNZAH Genggong 2024. Berfokus pada analisis intrinsik, penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi bagaimana nilai-nilai moderasi beragama tercermin dalam interaksi mahasiswa dengan komunitas lokal selama KKN, serta dampaknya terhadap perkembangan sosial dan keberagaman di tingkat lokal. Melalui pendekatan kualitatif, penelitian mengintegrasikan temuan dari berbagai sumber relevan, pengumpulan data melalui dokumentasi dan wawancara mendalam kepada mahasiswa peserta program KKN di beberapa daerah untuk memberikan pemahaman topik yang lebih menyeluruh. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa program KKN 2024 di UNZAH Genggong merupakan wadah yang efektif untuk mengimplementasikan nilai-nilai moderasi beragama di masyarakat. Mahasiswa tidak hanya terlibat aktif dalam kegiatan pengembangan masyarakat, namun juga dapat menjadi agen perubahan positif, dan juga menjadi duta moderasi beragama yang dapat memperkuat keharmonisan sosial di masyarakat .